Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Lepas Puluhan Ribu Peserta Gerak Jalan Mojokerto-Surabaya, Gubernur Khofifah : Jadi Napak Tilas Perjuangan dan Kepahlawanan Dari Episentrum Mojopahit- Nusantara

Kartono Mojokerto
Gambar WhatsApp 2023 11 05 Pukul 00.33.58 5c525d26 E1699150402299
banner 120x600
banner 336x280

Mojokerto – News PATROLI. COM –

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberangkatkan puluhan ribu peserta Gerak Jalan Mojokerto Surabaya (GMS) yang digelar dalam rangka menyambut Hari Pahlawan sekaligus dalam rangka Hari Jadi ke-78 Provinsi Jatim di Lap. Raden Wijaya Surodinawan Kota Mojokerto, Sabtu (4/11).

GMS Tahun 2023 berlangsung meriah dan semarak. Hal ini terlihat dari antusiasme peserta yang luar biasa, terlebih setelah 3 tahun vakum saat pandemi Covid-19, dengan jumlah total peserta mencapai 8.041 orang dari seluruh kelompok usia dan dari seluruh daerah. Selain itu, GMS juga dimeriahkan parade sepeda juang yang diikuti oleh 3.000 peserta sepeda kuno.

GMS ini menempuh jarak sepanjang 55 Kilometer. Dengan mengambil start di Lapangan Raden Wijaya Surodinawan Jl. Surodinawan No.74, Mergelo, Prajurit Kulon, Kec. Prajurit Kulon, Kota Mojokerto peserta GMS akan finish di Tugu Pahlawan Surabaya.

Didampingi Walikota Mojokerto Ika Puspitasari, Bupati Mojokerto Ikfina Fatmawati, dan Sekdaprov Jatim Adhy Karyono, Gubernur Khofifah melepas ribuan peserta dengan mengangkat bendera sebagai pemberangkatan.

“Dengan mengucapkan Bismillahirohmanirohim, Gerak Jalan Mojokerto Suroboyo Tahun 2023 ini saya nyatakan resmi diberangkatkan,” pekiknya.

Baca juga : Usai Ziarah ke Makam Abah Yat dan Silaturahmi ke Pondok Pesantren, Pasangan Gus Juned - Mas Amin Daftar ke KPU

Secara khusus, Gubernur Khofifah menyampaikan bahwa GMS ini menjadi bagian untuk napak tilas sejarah perjuangam dan kepahlawanan dari episentrum nusantara yaitu dari Kerajaan Majapahit. Dimana, oleh Mahapatih Gajahmada dideklarasikan keinginan untuk menusantarakan seluruh pulau pulau yang ada di seluruh Indonesia.

“Terima kasih, dan selamat mengikuti Gerak Jalan Mojokerto-Surabaya. Kita bangga karena kita akan berjalan dari titik Episentrum yaitu Kerajaan Majapahit yang merakit nusantara menjadi satu kesatuan dan menjadi napak tilas sejarah terbentuknya Indonesia atau nusantara. Dan finish di Tugu Pahlawan Surabaya,” ungkapnya.

“Selamat mengikuti gerak jalan, dan yang bersepada juga selama mengikuti pergerakan kepahlawanan yang begitu luar biasa. Mudah mudahan sehat, selamat sampai di tujuan, serta menyenangkan,” pungkasnya.

Usai melepas, Gubernur Khofifah bersama Walikota Mojokerto Ika Puspitasari, Bupati Mojokerto Ikfina Fatmawati, Sekdaprov Jatim Adhy Karyono, Forkopimda Kota Mojokerto, dan beberapa Kepala OPD Pemprov Jatim ikut berjalan bersama peserta melewati rute pendek dan finish di Pendopo Graha Majatama Kota Mojokerto.

Selama perjalanan, Gubernur Khofifah terlihat ramah menyapa dan meladeni masyarakat yang mengajak swafoto.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *