Mojokerto – News PATROLI.COM –
Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Perhubungan (DPRKP2) Kabupaten Mojokerto melakukan survei rute rencana Bus Transjatim Koridor III rute Mojokerto – Gresik.
Tahap surrve lapangan ini untuk menentukan titik-titik halte atau shelter yang strategis denagn bebagai pertimbangan. Kepala DPRKP2 Kabupaten Mojokerto, Rachmat Suharyono mengatakan, penentuan shalter salah satunya harus menyasar dekat fasilitas publik seperti sentra ekonomi dan objek wisata.
“Fasilitas publik seperti sentra ekonomi dan objek wisata menjadi pertimbangan utama penentuan spot halte sebelum dibangun sebagai sarana transportasi publik paling dibutuhkan masyarakat,” terangnya, Rabu (20/9/2023).