Mojokerto, Newspatroli.com
Bulan Ramadhan yang penuh berkah jadikan sebagai ladang untuk beribadah, selaras dengan program Pemerintah dalam upaya percepatan penanganan Covid-19, prajurit Resimen Kavaleri 2 Marinir (Menkav 2 Marinir) Pasmar 2 Korps Marinir TNI AL melaksanakan Serbuan Vaksin Covid-19 Mobile tahap ke 3 Booster kepada masyarakat maritim di Balai Desa Kwatu, Kec. Mojoanyar, Kab. Mojokerto, Jawa Timur. Rabu (06/04/2022). Malam.
Serbuan vaksinasi Covid-19 untuk warga Desa Kwatu dan sekitarnya oleh Menkav 2 Marinir Pasmar 2 Korps Marinir TNI AL dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari perintah Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono agar seluruh jajaran TNI AL dapat menjadi contoh dan teladan dalam mendukung upaya percepatan penanganan Covid-19.
Terlaksananya kegiatan vaksinasi ini, prajurit Resimen Kavaleri 2 Marinir berkerjasama dengan prajurit Batalyon Kesehatan 2 Marinir, Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto serta instansi pemerintahan desa setempat yang langsung dihadiri oleh Kepala Desa Kwatu H. Chosim SH.
Pemberian vaksinasi ini tidak hanya dari masyarakat Desa Kwatu saja, tetapi juga dari desa sekitar antara lain Desa Leminggir dan Desa Ngimbangan. Harapanya masyarakat mendapatkan vaksinasi yang merata sehingga imunitas tubuh menjadi meningkat, aktifitas harian berjalan normal, anak-anak dapat bersekolah bertatap muka dengan gurunya dan masyarakat bisa bekerja untuk memenuhi kebutuhan perekonomian sehari-hari.