Bondowoso – News PATROLI.COM –
Dinas Komonikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bondowoso bersama Insan Media menggelar Bincang Bersama Media di Warung Joglo Kelurahan/kecamatan Curahdami. Rabu, (26/72023(.
Bincang Bersama Media tersebut dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat (Kesra), Hj. Haeriyah Yuliati, S.Sos, MM, Kadis Kominfo Ghozal Rawan, AP, MM, Jaksa Fungsional, Danni Arthana, SH, Kapolsek Curahdami AKP Didik Waluyo, SH, dan Sekdiskominfo Susilowati.
Kadis Kominfo Ghozal Rawan meminta pada awak media agar bisa bersinergi dan Kolaborasi dengan Pemkab dalam mencuptakan situasi yang kodusif di kabupaten Bondowoso menjelang tahun politik. Sebab 203 hari lagi ada momen nasional, regional dan daerah, yaitu Pilpres dan Pileg (DPRD Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, dan RI).
“Saya ajak rekan-rekan wartawan untuk menyelaraskan Tugas dan Fungsi (Tusi) Diskominfo dengan wartawan. Karena dalam kondisi dinamikan politik yang terus meningkat, membutuhkan obyektifitas informasi,” harapnya.
Dia melanjutkan bahwa setelah pesta demokrasi Pilpres dan Pileg akan dilanjutkan dengan Pilbup Bondowoso. Tentu kondisi politik akan semakin memanas, karena yang akan bersaing sesama warga Bondowoso.