Jember – News PATROLI.COM –
Pada hari jumat pagi ( 10/11/2023 ) Pemerintahan Desa (Pemdes) Sanenrejo Bersama Lembaga Pendidikan Desa Sanenrejo Melaksanakan upacara bendera Hari pahlawan 10 Nopember 2023.
Acara digelar di lapangan depan Kantor desa Sanenrejo tepatnya beralamat di jalan PB.Sudirman no 26 desa Sanenrejo kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember.
Acara upacara bendera diikuti oleh semua Prangkat desa Sanenrejo, siswa-siswi, para dewan guru di desa Sanenrejo dan tokoh masyarakat serta dari segala unsur lapisan masyarakat. acara tersebut berjalan lancar dan khidmat.
Saat di temui awak media, Sutikno Wibowo, kepala desa Sanenrejo usai acara menuturkan pesan kesan terkait terlaksanaya upacara bendera tersebut.
“Saya selaku kepala desa Sanenrejo sangat senang sekali karena acara Upacara bendera ini berjalan lancar, tujuan diselenggarakan acara ini adalah untuk mengenang para Pahlawan kita yang telah menaruhkan jiwa, raga dan nyawa mereka melawan penjajah untuk memerdekaan Negara Indonesia,” ucapnya.
“kita selaku penerus bangsa haru bisa meneruskan perjuangan mereka dengan membangun dan memajukan negara Indonesia, danperlu juga saya sampaikan banyak-banyak terimakasih kepada seluruh peserta upacara yang telah berpartisipasi untuk mengikuti upaca bendera ini ” imbuh kepala desa Sanenrejo .( susanto )