Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

“Stop Bullying”, Bhabinkamtibmas Polsek Purwantoro Sambangi TK Pembina Purwantoro

Marsudi
Gambar WhatsApp 2023 11 23 Pukul 12.27.02 36660c7d E1700717968887
banner 120x600
banner 336x280

Wonogiri – News PATROLI.COM –

Untuk meningkatkan kesadaran dan pencegahan terhadap fenomena Kekerasan pada anak dan Bullying di kalangan anak-anak sejak dini, Bhabinkamtibmas Polsek Purwantoro Polres Wonogiri Briptu Achmad Shiltag sosialisasikan anti bullying bagi siswa TK Pembina Purwantoro. Kamis (23/11/2023).

Tujuan dari kegiatan ini sendiri untuk memberikan pemahaman tentang bagian tubuh mana yang boleh di pegang dan di lihat oleh orang lain serta himbauan untuk cegah tindakan Perundungan/ Bullying di kalangan pelajar sejak dini khususnya bagi siswa-siswi TK Pembina Negeri Purwantoro.

Gambar WhatsApp 2023 11 23 Pukul 12.27.02 04588831 E1700717953467
“Stop Bullying”, Bhabinkamtibmas Polsek Purwantoro Sambangi TK Pembina Purwantoro

Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Purwantoro menyampaikan tentang bagian bagian tubuh mana saja yang boleh di lihat dan di pegang oleh orang lain.

Baca juga : Polres Wonogiri Amankan ART Diduga Curi Perhiasan Majikan

Lebih lanjut, Bhabinkamtibmas menyebutkan, bentuk-bentuk Bulliying diantaranya bentuk fisik yaitu dengan cara memukul, menendang serta mendorong. Bentuk Verbal atau kata-kata dengan cara menghina, mencaci maki dan mangancam serta bentuk sosial yaitu mengucilkan teman.

Selain menjelaskan tentang dampak Bullying, Bhabinkamtibmas juga menjelaskan terkait cara melawan bullying yaitu dengan percaya diri, bersikap tenang jika ada yang menggangu, jangan biarkan emosi terpancing, jika melihat teman yang menjadi korban maka segera laporkan.

Briptu Achmad juga mengajak para siswa untuk saling berempati, menghormati perbedaan, dan menyadari pentingnya menjaga persahabatan yang sehat diantara sesama rekan Sekelas maupun siapa saja. (Marsudi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *