Surabaya – News PATROLI.COM –
Setelah resmi dibuka Presiden RI Joko Widodo, di Universitas Negeri Surabaya, Senin pagi, peserta Konvensi Kampus XXIX dan Temu Tahunan XXV Forum Rektor Indonesia menggelar Gala Dinner di Gedung Negara Grahadi Surabaya, dihadiri para rektor, pimpinan perguruan tinggi ternama, serta pimpinan OPD Pemprov Jatim.
Wakil Gubernur Jatim, Emil Elestianto Dardak, dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya terhadap keberhasilan Forum Rektor Indonesia. Ia menekankan bahwa forum ini tidak hanya sekadar pertemuan rutin, tetapi merupakan “lokomotif” yang membawa arah dan visi untuk masa depan Indonesia. “Masa depan Indonesia ada di sini,” ujar Wakil Gubernur, mencerminkan pentingnya peran perguruan tinggi dalam pembangunan bangsa.
Wagub Emil juga menyoroti proporsi kecil lulusan perguruan tinggi di Indonesia dibandingkan dengan jumlah penduduknya yang besar. Meskipun demikian, ia meyakinkan bahwa kontribusi dari para lulusan tersebut sangatlah signifikan. “Kita tidak boleh melihat dari jumlah, tetapi dari kualitas dan dampak yang dihasilkan,” tegasnya, di Gedung Negara Grahadi, Senin (15/1/2024) malam.
Gala Dinner ini tidak hanya menjadi momentum untuk perbincangan formal, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi dan pertukaran ide di antara tokoh-tokoh pendidikan. Suasana penuh semangat terasa sepanjang malam, diperkuat dengan penampilan seni tarian dan hidangan yang disajikan.