Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Tanggap Terhadap Banjir di Mojokerto, Ini yang Dilakukan Mas Pj Ali Kuncoro

Kartono Mojokerto
Mas Pj Ali Kuncoro Saat Berada Lokasi Banjir E1709707712815
Mas Pj Ali Kuncoro saat berada lokasi banjir | FOTO : Ist
banner 120x600
banner 336x280

Mojokerto – News PATROLI. COM –

Wali Kota Mojokerto M Ali Kuncoro gerak cepat menangani banjir yang terjadi di sejumlah titik di Kota Mojokerto, Rabu (6/3/2024).

Sebagaimana diketahui, hujan lebat yang mengguyur sejumlah wilayah di Jawa Timur pada Selasa (6/3) malam hingga Rabu (6/3) dini hari memicu meluapnya Sungai Sadar hingga menyebabkan banjir di beberapa titik di Kota Mojokerto.

Untuk itu, secara khusus Mas Pj Ali langsung turun ke lokasi, mengecek rumah warga dan memastikan masyarakat terdampak banjir bisa segera mendapatkan bantuan.

“Ada sejumlah titik yang memang terdampak akibat meluapnya Sungai Sadar. Sejumlah rumah warga terendam dan juga sejumlag fasum seperti sekolah, masjid juga ada yang terendam banjir,” kata Mas Pj.

Baca juga : Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo Sabet 35 Penghargaan dalam 3 Tahun Lebih Kepemimpinannya

“Untuk itu pagi ini kita membagikan nasi bungkus ke rumah-rumah warga yang terdampak dan kita juga sedang proses untuk mendirikan dapur umum,” imbuhnya.

Lebih lanjut Ali menyebutkan bahwa banjir hari ini disebabkan oleh luapan air Sungai Sadar yang tak mamou menampung debit air yang cukup deras. Karenanya Pemkot Mojokerto saat ini tengah berupaya keras untuk melakukan penanggulangan banjir dengan berkoordinasi intens dengan pihak terkait.

“Kita sudah mengecek rumah pompa di lokasi-lokasi terdampak. Kita pastikan rumah pompa yang ada berfungsi maksimal untuk membantu segera menangani banjir,” tegas Ali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *