Nilai-nilai bangsa yang ada pada Pancasila tersebut harus ada ketika menghadapi perbedaan seperti mendahulukan kepentingan umum, rela berkorban, optimisme, pantang menyerah, gotong-royong, dan nasionalisme.
Menurutnya, nilai-nilai bangsa Indonesia ini harus dipahami sebagai wawasan kebangsaan. Pancasila sebagai falsafah Indonesia yang menyatu secara utuh menjadi jiwa bangsa Indonesia. Dan nilai-nilainya mengkristal dalam Pancasila, sebagai nilai ke-Indonesiaan serta sekaligus pendorong cita-cita Proklamasi.
“Generasi muda, harus berada di garda terdepan dalam menjaga nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila sebagai pemersatu bangsa. Dimana keutuhan bangsa akan tergantung dari para generasi mudanya untuk turut serta menjaga dan mewariskan nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila,” pesan Peltu Sugito. (Eko)