Blora-JATENG, Newspatroli.com
Kegiatan “Blora Menyapa” edisi Ramadan pada hari Rabu (6/4/2022) berlanjut dilaksanakan Bupati H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., di Kecamatan Bogorejo, dan Kecamatan Jiken.
Turut hadir Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST., MM., Kepala Kemenag Blora, H. M. Kafit, S.Ag., M.Pd., Sekda Komang Gede Irawadi, SE., MM., para Asisten, dan Kepala OPD.
Lokasi pertama, Kecamatan Bogorejo bertempat di Balaidesa Gembol. Disini Bupati membuka ruang dialog dengan masyarakat dan para pemuda. Bertempat di halaman balai desa, acara dilaksanakan secara sederhana.
Usai berdialog, kemudian membagikan bantuan untuk takmir masjid Desa Gembol, bantuan sembako untuk masyarakat kurang mampu, dan sholat maghrib berjamaah.
Bupati bersama Wakil Bupati, Kepala Kemenag dan Kepala Bappeda juga menyempatkan diri sambang ke rumah tokoh masyarakat Desa Gembol, Kyai Mustofa.
Turut hadir Camat Bogorejo, Forkopimcam Bogorejo, dan para Kepala Desa se Kecamatan Bogorejo.
Usai sholat maghrib, Bupati dan rombongan bergeser ke Kecamatan Jiken, melaksanakan sholat tarawih dan membagikan bantuan di Masjid Al Muttaqin, Dukuh Banyubang, Desa Bangowan. Turut menyambut Camat Jiken, Forkopimcam Jiken, Kades Bangowan, dan sejumlah tokoh masyarakat.
“Alhamdulillah Blora Menyapa kembali bisa kita laksanakan, kali ini di Desa Gembol, Kecamatan Bogorejo dan Desa Bangowan, Kecamatan Jiken. Untuk di Gembol, tadi kita sempat silahturahmi ke Kyai Mustofa, disuguhi jajanan tradisional dan menerima masukan dari masyarakat,” ucap Bupati.
“Desa Gembol merupakan salah satu desa yang sejuk, saya sempat naik motor dari Bogorejo kesini. Alamnya masih hijau dan terlihat pegunungan. Tahun 2022 ini pembangunan infrastruktur menuju Bogorejo akan kita lanjutkan, mengingat Bogorejo merupakan perbatasan Tuban dan Rembang. Ada pagu sekitar 10 miliar,” lanjut Bupati.
Sedangkan untuk Desa Bangowan, Bupati menyampaikan bahwa wilayah ini memiliki potensi yang luar biasa berupa kebuh buah sawo.