Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Bulan Ramadhan 1445 H, BRI Branch Office Sidoarjo Bagikan Paket Sembako untuk Warga Sidoarjo Melalui Yayasan Insan Kurnia

Agus Sutopo
IMG 20240417 WA0056 E1713340903991
banner 120x600
banner 336x280

Sidoarjo – News PATROLI.COM –

Kepedulian serta tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk peduli terhadap sesama dan menggerakkan perekonomian masyarakat.

Kali ini BRI Branch Office (BO) Sidoarjo kembali melakukan aksi sosial dengan membagikan paket sembako pada 5000 warga yang kurang mampu, kegiatan dilakukan pada Sabtu, (30/3/2024) lalu.

Bantuan warga kurang mampu ini secara simbolis disampaikan oleh Consumer Banking Manager Cabang BRI Branch Office Sidoarjo, Ihwan kepada Ketua Yayasan Insan Kurnia. Bantuan paket sembako berupa beras, minyak dan mie instant.

” Ihwan mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BRI yang dilakukan setiap tahun sekali.

Dan kali ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H/ 2024 melakukan pembagian Bantuan Sembako pada Yayasan Insan Kurnia di Waru. Ia berharap kegiatan ini bisa membantu dan meringankan beban masyarakat kurang mampu di Bulan Suci ini, Kegiatan ini rutin kami lakukan setiap tahun, Semoga bantuan yang kami berikan bermanfaat dan bisa meringankan beban masyarakat disini,” kata Ihwan.

Baca juga : Upaya Preemtif Operasi Zebra Semeru 2024, Satlantas Polresta Sidoarjo Turun Langsung ke Masyarakat

Di sela pembagian bantuan Sembako di Yayasan Insan Kurnia di Waru Sidoarjo. Ade, ketua Yayasan Insan Kurnia mengaku sangat senang dan berterimakasih atas bantuan dari BRI Branch Office Sidoarjo kepada warga melalui Yayasan Insan Kurnia, sehingga bisa meringankan beban dan menambah semangat kepada masyarakat yang kurang mampu.

“Kami sampaikan terimakasih atas bantuan dari BRI. Bantuan ini akan meringankan masyarakat yang kurang mampu. Semoga BRI makin sukses dan penuh berkah. Sekali lagi kami smapaikan terimakasih pada BRI,” tutur Ade. (Gus)

Baca juga berita lainnya diGoogle News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *