Mojokerto – News PATROLI. COM –
Menjelang semakin dekatnya pelaksanaan Pemilihan Calon Presiden dan Wakil Presiden pada tanggal 14 Pebruari 2024 ini ternyata mendapat perhatian serius dari Ketua Dewan Pembina Nasional Relawan Kopra ( Konco Prabowo ) Nusantara, Edy Priyono yang akrab disapa Pak Edy ini.
Untuk itu dirinya mengambil langkah cepat dengan mengadakan Konferensi Pers yang dibalut dengan Ngopi Bareng Relawan Kopra Nusantara dengan puluhan Insan Pers Wilayah Jombang – Mojokerto yang
diPusatkan di Markas Besar Relawan Kopra Nusantara Provinsi Jatim, Gang Eprik, ( Depan Pesarean Mbah Nawawi ) Betek, Mojoagung, Jombang, Rabu ( 24 / 01 / 2024 ).
Acara Ngopi Bareng Relawan Konco Prabowo Nusantara ini diawali sambutannya oleh Pak Edy selaku Pendiri Relawan KOPRA yang menjelaskan bahwa Relawan Kopra ini berdiri bulan April tahun 2023 di Mojokerto dan di- deklarasi pada 11 Juni 2023 di lapangan PPST Trowulan Kabupaten Mojokerto yang semua kegiatannya ia biayai dengan uang pribadinya.
Dan saat ini kata Pak Edy yang dikenal sebagai Pengusaha Sukses ini bahwa Relawan Kopra Nusantara yang ia dirikan ini sudah terbentuk di 6 Provinsi, mulai dari Provinsi Aceh, Bali Jambi, Jatim, Jateng, dan DKI Jakarta dan total biaya yang ia keluarkan dengan dana pribadinya telah menghabiskan dana sekitar 6 Milyar.
Dalam kesempatan Ngopi Bareng Relawan Kopra Nusantara dengan Insan Pers tersebut Pak Edy mengatakan bahwa media ikut andil dalam mempopulerkan Kopra Nusantara yang ia dirikan ini.
Dijelaskan oleh Pengusaha Property dan Jual beli Batu Intan Permata ini, bahwa setiap acara atau giat Relawan KOPRA Nusantara ini dirinya selalu melibatkan media. ” Alhamdulillah Konco Prabowo langsung diterima di kancah Nasional setelah ada pemberitaan deklarasi waktu itu,” jelas Pak Edy Priyono kepada puluhan wartawan saat Jumpa Pers.
Dijelaskan oleh Pak Edy bahwa Relawan KOPRA ini mengundang insan pers dalam rangka untuk menciptakan pemilu damai.
Dalam kesempatan tersebut Pak Edy juga menjelaskan bahwa dirinya bukan anggota partai apapun, dan dirinya juga tidak mencalonkan dewan maupun kepala daerah. ” Bahkan saya juga tidak terafiliasi dengan apapun, baik ormas, parpol ataupun TKN Prabowo-Gibran, karena saya tidak ada kepentingan disana, yang saya inginkan adalah bagaimana Haji Prabowo itu bisa menang satu putaran di Pilpres nanti, biar negara tidak pusing memikirkan biaya nya ” tegas Pak Edy.
Dalam kesempatan tersebut Pak Edy menjelaskan bahwa , seluruh pembiayaan Relawan Konco Prabowo Nusantara murni dari kantong pribadinya.
” Dalam kesempatan ini Saya pertegas lagi, bahwa Saya tidak didukung pihak manapun. Saya orang yang tidak mau diintervensi orang lain. Saya hanya ingin Pak Prabowo menang. Saya yakin Pak Prabowo orang baik dan punya program untuk kesejahteraan rakyat Indonesia,” jelas Pak Edy .