Sedangkan Tujuan dari program GKMNU ini kata Gus Barra untuk menghadirkan manfaat keberadaan NU di kalangan warga NU. “Semua (program) itu, kita salurkan dalam koridor GKMNU, untuk menciptakan dampak nyata dalam hidup nyata Nahdliyyin,” lanjut Gus Barra.
Namun demikian, lanjut Gus Barra, keseluruhan program ini memiliki prasyarat, yakni terbentuknya struktur kerja yang masif dari pengurus NU di level pusat hingga struktur NU di level paling bawah, yakni Majelis Wakil Cabang (MWC).
” Jadi GKMNU itu merupakan program nasional pengabdian Nahdlatul Ulama kepada masyarakat lapis bawah, yang dikomando PBNU dengan pembentukan Satgas dari pusat hingga ke tingkat ranting atau desa, dan saya berharap para Satgas atau Anggota Ansor bisa lebih giat lagi untuk mensukseskan program GKMNU ini ” pinta Gus Barra.
Gus Barra juga menjelaskan bahwa Sejumlah program dicanangkan dalam GKMNU, meliputi bimbingan keluarga, bimbingan perkawinan calon pengantin, berkah keuangan, pencegahan stunting perspektif agama melalui Posyandu, pendidikan sebaya siswa SMA cegah stunting, perhutanan sosial dan bimbingan anak serta remaja.
Sehingga kata Gus Barra bahwa program-program tersebut menunjukkan kehadiran NU di tengah-tengah masyarakat akar rumput, untuk bisa dirasakan langsung manfaatnya.”
Program-program GKMNU bekerja sama dengan pemerintah dan bermitra kerja dengan Kementerian Agama RI dalam pelaksanaannya” ucap Gus Barra saat lmengakhiri acara Evaluasi GKMNU – Kantor Kemenag Kabupaten Mojokerto yang diikuti para Satgas GKMNU dan Para Kepala KUA se Kabupaten Mojokerto. (Ririn Fadillah/ Kartono).