Pesan bapak Kapolsek, untuk pengurus HIPPA mampu menyediakan atau membagi air secara adil bagi anggota, mengelola atau memelihara jaringan irigasi dan mencari solusi lebih mandiri terhadap persoalan-persoalan menyangkut air yang muncul di tingkat petani, sehingga tidak ada konflik yang dipicu dari pembagian air yang tidak merata, ” terang IPDA Siswanto.
Dengan dibentuknya dan dilantiknya pengurus HIPPA yang baru, semoga kesejahteraan masyarakat, khususnya petani di Desa Compreng dapat meningkat, dapat meredam serta menyelesaikan setiap permasalahan yang muncul terkait dengan kebutuhan air untuk pertanian. Dengan situasi yang demikian dapat mendukung terciptanya kondisi Kamtibmas yang kondusif, ” pungkas Kanit Reskrim. (Din/Ags)