banner 700x256

Pererat Tali Silahturahim, PSHT Cabang Jember Pusat Madiun Serentak Membagikan Takjil dan Santuni Anak Yatim Piatu dan Dhuafa

banner 120x600
banner 336x280

Jember – News PATROLI.COM –

Sesuai intruksi dari ketua cabang PSHT cabang Jember Pusat Madiun kang mas Jono Wasinuddin, Serentak se Cabang Jember Ketua Ranting laksanakan intruksi dari ketua cabang hingga ke tingkat Rayon yang ada di Kabupaten Jember dengan membagikan takjil kurang lebih ada empat puluh ribu takjil se di cabang Jember pusat Madiun dan bingkisan kepada masyarakat ,anak Yatim dan kaum dhuafa yang ada di wilayah masing masing.

Kegiatan ini termasuk kegiatan tahunan dan tradisi khusunya di Cabang Jember pusat Madiun dengan tujuan mempererat tali Silahturahmi, sedangkan bingkisan dibagikan kepada anak yatim dan dhuafa yang ada di diwilyahnya masih masing, khususnya Ranting Wuluhan Cabang Jember pusat Madiun ini ada tujuh desa diantaranya desa Lojejer,desa Ampel,desa Tamansari,desa Dukuh Dempok,desa Tanjung rejo,desa Glundengan dan desa Kesilir. Pembagian takjil dan santunan kepada anak yatim dan dhuafa secara serentak oleh warga dan siswa PSHT yang ada di Ranting Wuluhan cabang Jember pusat Madiun.
Pada tanggal 11-04-2023.

Kang Mas Dwi Yulianto selaku ketua ranting Wuluhan cabang Jember pusat Madiun mengatakan kepada News PATROLI, “menindak lanjuti intruksi ketua cabang jember Kang Mas Jono Wasinuddin saya beserta pengurus Ranting Wuluhan cabang Jember Pusat Madiun melakukan kegiatan bagi takjil kepada masyarakat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa, juga santunan kepada anak yatim dan dhuafa dibulan yang penuh berkah ini,” tuturnya.

Baca juga :  SH Terate Ponorogo Tutup Rangkaian BRB 2025 dengan Santunan 103 Anak Yatim Piatu

“kegiatan ini juga termasuk agenda dan tradisi tahunan kami Ranting Wuluhan cabang Jember Pusat Madiun setiap bulan Ramadhan tiba dan Alhamdulillah untuk tahun ini cabang jember membagikan takjil kurang lebih ada empat puluh ribu tiga ratus Takjil dan santunan berupa paket sembako sejumlah dua ratus lima puluh lima yang kami berikan kepada anak yatim dan dhuafa,” imbuhnya.

“Sedangkan jumlah siswa yang ada diranting Wuluhan cabang Jember saat ini berjumlah lima ratus dua puluh orang siswa dan ikut serta dalam kegiatan bagi takjil ini, besar harapan kami untuk kegiatan seperti ini lebih ditingkatkan lagi di bulan Ramadhan tahun depan” pungkas kang mas Dwi Yulianto selaku ketua PSHT Ranting Wuluhan cabang Jember pusat Madiun (Didik Purba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *