Mantan Kepala BNNK Malang ini juga berpesan agar seluruh pejabat dan pegawai mengikuti kegiatan hingga selesai dan bisa mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Sementara itu, KH. M. Abdullah Mujabul Marom dalam tausiahnya menyampaikan beberapa hal di antaranya, kegiatan ini merupakan sebuah anugerah yang luar biasa, karena tidak semua orang bisa merayakan kelahiran Nabi Muhammad SAW.
Selain itu, Gus Marom juga me-review syair Syekh Ja’far Al Barzanji yang dibuat sebagai bentuk kecintaannya kepada Nabi Muhammad SAW. Lalu kisah orang tua Rasulullah SAW yang sangat menjaga akhlak dan kisah masa kecil Rasulullah SAW bersama Halimatus Sa’diyah serta kisah kebijaksanaan Rasulullah dalam menjalani kehidupan sehari-sehari.
“Penting bagi kita menjadi orang tua yang berakhlak baik, jika anda menginginkan anak yang saleh atau salehah,” timpal Gus Marom.
Gus Marom berpesan, dengan meneladani akhlak Rasulullah diharapkan harus belajar bersabar dalam menghadapi ujian. Dan ia berpesan awali hidup ini dengan yang kecil, hal yang ringan agar mampu menghadapi hal yang besar. (Msr/Humas)