Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Polisi dan Tim Basarnas Berhasil Selamatkan Tiga Warga Yang Terseret Ombak di Pantai Payangan Jember

WhatsApp Image 2023 04 26 At 11.54.37
banner 120x600
banner 336x280

AKBP Hery menjelaskan, bahwa kondisi ketiga korban yang berhasil diselamatkan, saat ini kondisinya sudah sadar, namun masih belum bisa diajak komunikasi, ada kemungkinan korban mengalami trauma.

“Tiga orang yang berhasil diselamatkan sekarang sudah sadarkan diri. Cuma belum bisa diajak berkomunikasi,” ujarnya.

Menurutnya, rombongan wisatawan tersebut berkunjung ke Pantai Payangan, kemudian mereka mandi bersama di tempat wisata Jember Selatan ini.

“Melihat satu diantaranya tereseret ombak, Doni bersama temannya ini, mencoba menolong. Tetapi ternyata ikut terseret juga,”jelas Kapolres Jember.

Dari kejadian tersebut, Kapolres Jember menghimbau agar wisatawan tidak mandi di laut, mengingat cuaca saat ini sedang tidak bersahabat.

Pihaknya juga memerintahkan jajaran petugas yang berjaga di pantai, agar melarang wisatawan untuk mandi di laut.

Baca juga : Sinergitas TNI Polri di Wonogiri, Polisi Hadiri Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap IV

“Saya berharap, musibah ini menjadi yang terakhir, dan tidak ada korban lagi, oleh karenanya, kami menghimbau kepada wisatawan agar tidak mandi dilaut, juga kepada petugas yang jaga, agar tegas melarang wisatawan untuk mandi dilaut,”pungkas AKBP Hery. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *