“Mulai hari ini hingga 26 Juni 2022, kami bersama TNI, Dinas Perhubungan dan instansi terkait lainnya melaksanakan Operasi Patuh Semeru 2022, diharapkan dapat meningkatkan kepatuhan masyarakat untuk tertib berlalulintas. Sehingga dapat menekan tingkat fatalitas berkendara demi terwujudnya keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di Kabupaten Sidoarjo,” jelas Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, Senin,(13/6/2022).
Lebih lanjut, ujarnya usai memimpin Ape Gelar Pasukan Operasi Patuh Semeru 2022 di Mapolresta Sidoarjo, pihaknya juga mengedepankan tindakan preemtif dan preventif. Serta penegakan hukum dengan cara ETLE dan mobil Incar.
“Kepada seluruh masyarakat, mari bersama-sama tertib berlalu lintas. Melalui Operasi Patuh Semeru 2022 ini, mari selamatkan anak bangsa agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas,” pesannya. ( Ags/Ded/Deb)