Wonogiri – News PATROLI.COM –
Polres Wonogiri menggelar apel besar tertib berlalu lintas Jateng Zero Knalpot brong di halaman GOR Giri Mandala Kabupaten Wonogiri. Minggu (14/1/2024)
Apel ini dihadiri Forkopimda Kabupaten Wonogiri, komunitas motor, KPU, Bawaslu, pimpinan partai dan tamu undangan lainnya
Bertindak selaku Pimpinan Apel Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., dengan peserta apel dari Personil Polres Wonogiri, Kodim 0728 Wonogiri, Dinas Perhubungan, Perwakilan Pelajar, Mahasiswa dan kelompok masyarakat serta Perwakilan klub motor di Kabupaten Wonogiri.
Pada kesempatan tersebut, para peserta apel tertib berlalu lintas Jateng Zero Knalpot Brong juga mendeklarasikan Ikrar yang ditirukan seluruh peserta apel, yang berbunyi:
- Mendukung penuh upaya Polri dalam mewujudkan Jateng zero knalpot brong
- Turut berperan aktif dalam mensosialisasikan larangan penggunaan knalpot brong
- Senantiasa mematuhi segala peraturan lalu lintas di jalan raya
- Bersama-sama mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif dalam rangka pemilu damai 2024
Usai pembacaan ikrar, dilanjutkan penandatangan ikrar tersebut mulai dari Bupati, Kapolres, Dandim 0728 Wonogiri, Forkopimda, Bawaslu, KPUD Wonogiri, pimpinan partai di Wonogiri, Perwakilan Pelajar, Mahasiswa dan Perwakilan klub motor serta kelompok masyarakat.