Lombok Tengah, Newspatroli.com
Direktur BLUD Praya Loteng dr. Muzakkir Langkir mengaku, pihaknya sudah lelah dengan persoalan di tubuh BLUD, sebab kasus ini sudah 2 tahun jalan dan ketika dirinya ditetapkan sebagai tersangka, pihaknya akan bongkar semua aliran dana, mulai dari atasannya hingga ke kejaksaan.
“Saya ikhlas dan bersyukur ditahan,sebab saya sudah lelah selama dua tahun di ping pong, di sini saya tau ternyata ini perlakuan atasannya dan saya akan bongkar aliran dana itu, baik ke atasannya, termasuk minggu lalu uang juga di serahkan ke kejaksaan,” Katanya, Rabu (24/8/2022).
Aliran dana yang sudah ia serahkan tersebut, pihaknya sudah mencatat termasuk ada yang berbentuk kwitansi.
“Kami punya bukti kwitansi semua,” bebernya
Sementara itu kuasa Hukum dr Langkir Lalu Anton mengaku, pihaknya menghormati proses hukum, namun pihaknya akan mengajukan Justice Collaborator. “Kami punya bukti kuat, kalau kliennya tidak salah, dan korban dari atasan, makanya saya akan ajukan justice collaborator,” kata lowyer muda dan energik ini.
Sementara itu, Kejari Loteng Fadil Regan Wahid menjelaskan, menentukan tersangka dalam kasus BLUD Praya, pihaknya sudah berulangkali melakukan pemeriksaan dan mengumpulkan alat bukti. Sehingga dari keterangan dan alat bukti tersebut, kejaksaan baru berani menetapkan tersangka.