Banyuwangi – News PATROLI.COM –
Mencegah terjadinya kasus polio yang telah terjadi di sejumlah daerah di Indonesia, Kabupaten Banyuwangi mulai melaksanakan vaksinasi polio secara massal. Sub Pekan Imunisasi Nasional Polio (PIN Polio) bakal menyasar 174.237 anak usia 0-7 tahun se-Banyuwangi.
Dikutip dari laman resmi Pemkab Banyuwangi, Selasa (16/01/2024), Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, mengatakan, vaksinasi ini amanah dari Menteri Kesehatan RI untuk kembali menggencarkan vaksinasi polio di daerah kasus dan daerah dengan resiko penularan tinggi penyakit lumpuh layu tersebut.
“Banyuwangi sekarang masih zero (nol) kasus polio, namun kita harus tetap waspada. Sub PIN Polio ini adalah salah satu upaya antisipasi,” kata Bupati Ipuk melalui sambungan virtual saat meluncurkan Sub PIN Polio di Kelurahan Mojopanggung, kemarin.
Imunisasi polio sangat penting agar anak-anak tidak mengalami lumpuh layu. Penyakit ini disebabkan oleh virus dan bersifat menular. Virus akan menyerang sistem saraf sehingga menyebabkan kesulitan bernafas, kelumpuhan otot, hingga kematian.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Banyuwangi, Amir Hidayat, menjelaskan, imunisasi polio massal dan serentak ini dilaksanakan sebagai respon Kejadian Luar Biasa (KLB) kasus lumpuh layuh akut atau Acute Flaccid Paralysis (AFP) yang saat ini terjadi di beberapa wilayah di Indonesia, seperti di Pamekasan, Klaten, Aceh.