Jember – News PATROLI.COM –
Senin tanggal 20 Januari 2025 SDN Wonoasri 02 menggelar peresmian dan tasyakuran Musholla Al-Ikhlas SDN Wonoasri 02, acara tasyakuran dilaksanakan wujud sukur sudah selesainya Pembangunan mushola, pembangunan dilaksanakan selama 4 bulan dan dana pembangunan dari swadaya masyarakat.
Susunan acara diacara tersebut diantaranya pertama pembukaan yang kedua pembacaan ayat suci Al-Quran, acara ketiga sambutan-sambutan diantaranya yang pertama sambutan dari kepala sekolah,sambutan dari ketua komite,sambutan kepala desa dan sambutan dari perwakilan dari dinas pendidikan Kabupaten Jember, menginjak acara berikutnya pemotongan pita dan pemotongan tumpeng dilanjutkan pembacaan doa dan penutup.
Acara peresmian berjalan lancar dan penuh khidmat yang hadir diacara tersebut kepala sekolah SD sekecamatan Tempurejo, kepala sekolah TK sedesa Wonoasri, perwakilan dari dinas pendidikan kabupaten Jember dan dihadiri komite sekolah beserta jajaran. Acara digelar depan Mushola SDN Wonoasri 02 tepatnya beralamat di jalan Mojopahit Gg lii no. 74 desa Wonoasri kecamatan Tempurejo.
Waktu awak media mengkonfirmasi kepala sekolah menuturkan ” alhamdullillah pembangunan mushola Al-Ikhlas SDN Wonoasri sudah selesai saya ucapkan terimakasih kepada semua elemen yang telah membantu kami demi suksesnya pembangunan Mushola dilembaga kami” ujar Yuliani Candra Setiawan S.Pd.
Yuliani Candra Setiawan S.Pd menambahkan ” Harapan saya dengan sudah adanya mushola dilembaga kami kegiatan keagamaan berjalan optimal seperti sholat Dhuha dan sholat dhuhur berjamaah dan kegiatan keagamaan yang lain” tambahnya. ( Rid )