Sementara itu, Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto menjelaskan antrean panjang kendaraan juga sempat terjadi pada Kamis malam hingga Jumat dini hari. Bahkan, antrean kendaraan mengular sepanjang 3,5 kilometer dari pintu masuk Pelabuhan Gilimanuk hingga ruas Jalan Denpasar-Gilimanuk.
“Antrean itu sebentar saat dini hari saja. Makin siang antrean makin berkurang,” kata Endang.
Endang menyarankan para pemudik untuk menghindari berangkat saat tengah malam hingga subuh untuk menghindari antrean panjang. Ia meminta pemudik yang menggunakan mobil agar berangkat saat pagi hingga siang hari.
“Pemudik dengan sepeda motor secara keseluruhan masih ramai lancar. Untuk truk barang di atas sumbu tiga yang dibatasi sifatnya situasional. Saat situasi landai, truk diperbolehkan melintas,” tandas Endang.
Sebelumnya, sebanyak 129.720 orang telah meninggalkan Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk sejak H-6 Idul Fitri 1445 Hijriah. Jumlah tersebut terhitung selama periode 29 Maret hingga 4 April 2024. (Dedy)
Baca juga berita lainnya diGoogle News