Ngadi, Ketua Rayon Donan saat diwawancarai awak media ini, seusai acara pembongkaran mengatakan, “ini adalah sebagai bentuk kepedulian saudara-saudara kepada pemerintah desa, sehingga kehadiran kami disini meskipun tidak seberapa besar, namun membawa manfaat untuk sesama.” Ucap Ngadi yang juga Kepala Dusun Donan.
Ditambahkan olehnya bahwa, “sedapat mungkin kehadiran kita di masyarakat haruslah memberikan kemanfaatan untuk sesama, meskipun sedikit atau kecil, tetaplah beri kemanfaatan, sehingga memayu hayuning bawono. ” Pungkasnya.
Kurang lebih pukul 13.00 wib semua genteng baik di pendopo maupun kantor Desa Donan berhasil diturunkan semuanya, kemudian acara dilanjutkan dengan makan siang bersama. (eko/*)