banner 700x256

Bhabinkamtibmas Permisan Aktif Dukung Program Sayur Bergizi di Lahan Pekarangan

Bhabinkamtibmas Permisan Aktif Dukung Program Sayur Bergizi di Lahan Pekarangan.
banner 120x600
banner 336x280

Sidoarjo – News PATROLI.COM –

Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan bergizi di wilayah Polresta Sidoarjo Polda Jatim, anggota Bhabinkamtibmas Desa Permisan, Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo, Aiptu F. Rozi, melaksanakan kegiatan pengecekan langsung ke lahan pekarangan milik warga Permisan sebagai lokasi penanaman tanaman sayuran wujudkan swasembada pangan, Sabtu (28/6/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari inisiatif Polri dalam mendukung ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan pekarangan. Selain itu, giat ini juga menjadi ajang koordinasi antara Bhabinkamtibmas dengan warga guna mendata kendala yang dihadapi dalam pengelolaan lahan serta mencari solusi bersama untuk peningkatan hasil pertanian.

“Sektor lahan pekarangan memiliki potensi besar jika dikelola secara serius. Wujud Polisi Cinta Petani, kita ingin membantu warga agar hasil tanamannya lebih maksimal dan berkelanjutan,” ujar Aiptu F. Rozi di sela kegiatan.

Baca juga :  Polairud Polda Jatim Tegaskan Komitmen Penuh Dukung Asta Cita, Kampung Nelayan Merah Putih di Sumenep

Lahan yang ditinjau berada di beberapa titik pekarangan warga Desa Permisan, yang saat ini tengah disiapkan untuk budidaya sayuran bergizi seperti bayam, kangkung, dan cabai. Selain mendata kendala teknis, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk menyosialisasikan peran aktif Polri sebagai penggerak masyarakat dalam program ketahanan pangan nasional.

Dengan keterlibatan aktif warga, diharapkan kawasan pekarangan dapat menjadi sumber pangan lokal yang berdaya guna tinggi, sekaligus membantu memenuhi kebutuhan gizi keluarga di tengah tantangan ekonomi dan iklim. (Gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *