banner 700x256

Bumdes Negara Batin Makmur Lounching Usaha Ayam Petelur, Pertama di Sungkai Utara

Bumdes Negara Batin Makmur Lounching Usaha Ayam Petelur, Pertama di Sungkai Utara
banner 120x600
banner 336x280

Lampung Utara – News PATROLI.COM –

Untuk pertama kalinya, Pemerintah desa negara batin kecamatan Sungkai Utara melounching usaha pengelolaan ayam petelur yang akan dikelola Bumdes negara batin makmur, Selasa 22 April 2025 kemarin.

Pengisian dua ribu bibit ayam petelur untuk kegiatan ketahanan pangan desa negara batin tahun 2025 ini, melalui Bumdes negara batin makmur ini melalui sumber anggaran dana desa tahun 2025

Kepala desa negara batin Bahri Yusup mengatakan, menindaklanjuti program pemerintah pusat terkait pengalokasian dana desa untuk ketahanan pangan, untuk desa negara batin kita salurkan pada usaha pengelolaan ayam petelur yang akan dikelola oleh Bumdes desa negara batin makmur.

” Allhamdulillah hari ini kita melounching usaha ayam petelur , yang akan dikelola oleh Bumdes, dengan harapan dapat lebih menggerakan perekonomian masyarakat,” tutur Bahri

Bumdes ini juga berfungsi sebagai wadah untuk mengelola dan mengembangkan potensi usaha desa, termasuk usaha telur ayam. Kata Bahri lagi

Baca juga :  SiLPA Bojonegoro Jadi Langkah Antisipasi Penurunan Pendapatan DBH Migas di 2026 untuk Pembangunan Berkelanjutan

Lanjut Bahri, peternakan ayam petelur Bumdes negara batin ini, akan membantu memperkuat ketahanan pangan di desa negara batin.

Selain itu, Pengembangan usaha peternakan telur ini juga akan membantu warga untuk dapat memperoleh telur ayam dengan kondisi segar. Sehingga, kebutuhan gizi masyarakat setempat dapat terpenuhi dengan baik. tuturnya.

Ditempat yang sama Camat Sungkai Utara Antoni Effendi mengapresiasi kegiatan lounching ayam petelur yang dikelola Bumdes Desa negara batin,

” Ini unik pertama kalinya di Sungkai Utara, kita lounching bumdes ayam petelur desa negara batin, kami sangat apresiasi dan kami harap dapat segera di ikuti oleh desa desa yang ada di Sungkai Utara,” ucap Antoni.

Nampak hadir dalam kegiatan itu, Camat Sungkai Utara Antoni Effendi, Kades Negara Batin Bahri Yusuf, Ketua Bumdes Misbahul Munir,, Pendamping Desa, BPD dan masyarakat setempat. ( Heri/Ek )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *