Bangli – News PATROLI.COM –
Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menyatakan kesiapan melaksanakan pemilihan umum (Pemilu) Tahun 2024 di Kabupaten Bangli.
Didampingi Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar dalam rapat koordinasi di Kantor Bupati Bangli, Rabu (31/1), Bupati Sedana Arta mengucapkan terima kasih ke seluruh jajaran Forkopimda atas masukan dan saran yang disampaikan guna kelancaran proses pelaksanaan Pemilu tahun 2024 di Kabupaten Bangli.
“Apapun pilihan dan hasilnya nanti mari kita hormati dan jaga guna menciptakan Pemilu yang damai,” ujar Bupati.
Terkait dengan kesiapan Forkopimda Bangli dalam proses pelaksanaan Pemilu, “Kita akan turun untuk memonitoring mulai dari pengecekan kesiapan berkas yang ada gudang logistik KPUD Bangli dan tempat lainnya guna memastikan keamanan dan kesiapan KPUD Bangli dalam proses pemilu tahun 2024,” tambah Bupati.
“Mari bekerja sama serta komunikasi yang baik dalam menjaga keamanan dan kenyamanan proses pemilu hingga akhir Pungut hitung suara, perbedaan kita jadikan kekuatan untuk menjaga kondusifitas
Pemilu tahun 2024,” tegas dia
KPU Bangli telah melaksanakan tahapan-tahapan penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024 dengan berbagai ketentuan di antaranya tentang Pemasangan Alat Peraga Kampanye dan keputusan tentang penetapan jadwal dan lokasi kampanye.