banner 700x256

Bupati dr. Ikfina dan Wabup Gus Barra Buka Puasa Bersama dan Terawih di Masjid Jami’ Al- Muttaqin Desa Brayublandong

Bupati MOJOKERTO dr. Hj. Ikfina Fahmawati didampingi Wakil Bupati H. Muhammad Albara. Lc. M. Hum saat menyerahkan bantuan dana untuk Pembangunan Masjid Jami' Al - Muttaqin Brayu Dawarblandong ..
banner 120x600
banner 336x280

MOJOKERTO. Newspatroli.com
Selama bulan Ramadan 1442 Hijriah tahun 2021 kali ini, Pemkab Mojokerto melaksanakan beberapa kegiatan penting. Di antaranya memantau jalannya protokol kesehatan di beberapa titik masjid.

Kegiatan ini diawali tanggal 19 April lalu di Masjid Nurul Huda, Desa Pakis, Kecamatan Trowulan, yang dilanjutkan tadi malam 21 April di Masjid Jami’ Al Muttaqin, Desa Brayublandong, Kecamatan Dawarblandong, yang kehadiran Bupati Mojokerto dr.Hj.Ikfina Fahmawati , M.Si dan Wakil Bupati Mojokerto H.Muhamma Al Barra ( Gus Barra ) didampingi Asisten 1, Dr. H. Didiek Chusnul Yakin yang datang mulai pukul 16. 00 WIB langsung disambut oleh Camat Dawarblandong, Mas Norman Don Handhito, SIP, MSI dan Kades Brayublandong Bapak Supardi, SH, didampingi Seluruh Kades Se – Kecamatan Dawarblandong yang selanjutnya malaksanakan acara Seremonial, Buka Puasa Bersama, ( Takjil ) lalu Sholat Magrib Berjamaah yang dilanjutkan Penyerahan Bantuan dana Untuk Pembangunan Masjid Jami’ Al – Muttaqin oleh Bupati dr.Ikfina yang diterima oleh Takmir Masjid Jami’Al- Muttaqin yang selanjutnya acara dilanjutkan sambutan sambutan diakhiri dengan Doa lalu berlanjut Makan Bersama untuk Warga dan Tokoh Masyarakat Makan di halaman Masjid, sedang Bupati dan Wakil Bupati Ramah Tanahnya di kediaman Kades Brayublandong.

Baca juga :  Polres Bojonegoro Gelar Shalat Gaib untuk Korban Banjir dan Longsor di Aceh, Sumut dan Sumbar

Setelah itu acara dilanjutkan dengan Sholat Isya dan Terawih Bersama di Masjid yang di Imami oleh Wakil Bupati Gus Barra.

Sementara itu dalam keterangannya kepada para Wartawan yang meliput kegiatan Bulan Ramadhan ini, Bupati Mojokerto, dr. Ikfina Fahmawati sekaligus ketua Satgas Covid-19, mengatakan dalam acara ini ia minta semua pihak untuk tetap mematuhi protokol kesehatan meski dalam melaksanakan ibadah Ramadan bersama.

“Alhamdulillah kita bertemu kembali bulan suci Ramadan, meski masih harus berjuang melawan pandemi Covid-19. Saya mohon agar tetap disiplin protokol kesehatan. Masjid untuk kita beribadah nanti kapasitasnya maksimal 50 persen sesuai aturan. Kita cuci tangan, jaga jarak dan pakai masker juga. Mari bersama kita yakini, ibadah ikhlas karena Allah SWT akan menambah imunitas kita,” tutur Bupati dr.Ikfina.

Senada dengan Bupati, Wabup Gus Barra juga mengatakan bahwa Ramadan ini sebagai bulan istimewa sebagi kesempatan memperbaiki iman dan ketaqwaan. Wabup Gus Barra juga mengingatkan para jamaah agar ibadah tetap memperhatikan prokes.

“Ibadah di bulan Ramadan akan menambah dan meningkatkan spiritualitas kita. Tapi tentunya harus menjaga keselamatan bersama, yakni taat protokol kesehatan,” kata Gus Barra ( Kartono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *