Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Bupati Magetan Cup Koi Show Tahun Ketiga, Hadirkan Juri Internasional

Marsudi
Bupati Magetan Cup Koi Show Tahun Ketiga Hadirkan Juri Internasional E1700372151423
banner 120x600
banner 336x280

Magetan – News PATROLI.COM –

Bupati Magetan Cup Koi Show kembali digelar, Sabtu-Minggu (18-19/11/2023). Di penyelenggaraan tahun ke-3 ini Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Magetan tetap menggandeng komunitas pecinta ikan koi Magetan.

Koi Show bertaraf nasional ini berlangsung di area wisata Magetan Park dan dibuka oleh Pj Bupati Magetan Hergunadi. Turut hadir Direktur Politeknik Kelautan dan Perikanan Provinsi Jatim.

“Ini merupakan acara koi show Bupati Cup yang ketiga dan yang intensif bergerak memang dari komunitas. Memang dari sisi komunitas ya kita support seperti kaitan juri atau piala dan lain lain,” ucap Nur Haryani Kepala Disnakkan Magetan.

Nur Haryani menambahkan, demi peningkatan kualitas penentuan pemenang, pihaknya mendatangkan juri taraf internasional.

“Untuk jurinya juga malah ada yang skalanya internasional ya tadi dari Singapura. Sedangkan nilai positif nya untuk ikan yang bisa menjuarai event ini, harga jualnya pasti akan melejit tinggi,” tambahnya.

Baca juga : Kepedulian BRI Kanca Krian Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Pasar

Dalam kesempatan yang sama, Pj Bupati Magetan, Hergunadi, mengapresiasi penyelenggara dan pendukung acara Bupati Magetan Cup Koi Show 2022 ini. Gelaran ini diharapkan dapat meningkatkan kunjungan ke Magetan.

“Magetan membuktikan bahwa bisa menggelar kontes koi tingkal nasional. Ini pasti pariwisata dan perekonomian tumbuh, branding juga naik,” ujarnya.

Lebih jauh, Magetan kini tengah mengembangkan kampung koi di Sumberdodol kecamatan Panekan. Kehadiran pecinta koi dengan beragam jenis koi di kontes kali ini diharapkan dapat memotivasi peternak Magetan.

“Ikan koi ini kan memeliharanya dengan kesulitan tinggi. Kalau pecinta koi nya semakin banyak, pasti mutu koi semakin baik lagi,” pungkasnya. (Marsudi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *