Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Cabor Angkat Besi Porprov VIII Selesai, 11 Rekor Terpecahkan dan Kota Kediri Juara Umum

Agus Sutopo
Cabor Angkat Besi 2 E1694442785341
banner 120x600
banner 336x280

Sidoarjo – News PATROLI.COM –

Cabang olahraga angkat besi menyelesaikan pertandingan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VIII/2023, Senin (11/9/2023) sore. Kota Kediri keluar sebagai juara umum dengan total 13 emas, 6 perak dan 6 perunggu. Selain itu, juga tercatat 11 pemecahan rekor.

Ketua Umum KONI Jawa Timur M.Nabil mengapresiasi capaian atlet yang memecahkan rekor. Ini sejalan dengan pembinaan yang sudah dirancang Pengprov PABSI Jawa Timur.

” Saya melihat angkat besi ini sudah bagus melakukan pembinaan dan regenerasi. Lapis keduanya kuat dan bagus. Mereka menang di singgle event dan porprov. Alhamdulillah ada 11 rekor,” jelas Nabil usai UPP.

Sementara Ketua Pengprov PABSI Jawa Timur Jeffry Tagore menyebut total ada 36 emas yang diperbutkan. Banyaknya rekor ini merupakan indikator jika banyak atlet yang masih terjaga peak performancenya usai gelaran Porprov 2022 lalu.

” Porprov ini bergeseran yang hanya satu tahun Dari kemarin. Sejak awal kami percaya mereka masih dalam peak performence nya. Kalau dulu ada 7 sampai 8 rekor, kami yakin sekarang bisa lebih banyak,” ujar Jeffry.

1694440645282 I E1694442750764
Cabor Angkat Besi Porprov VIII Selesai, 11 Rekor Terpecahkan dan Kota Kediri Juara Umum

Berikut catatan rekor cabor angkat besi pada Porprov Jatim VIII/2023:

Baca juga : Plt. Bupati Sidoarjo Sampaikan Arah Pembangunan 2026, Ketua DPRD Berikan Masukan

1. Kelas 49 kg putri, Resva Widya Aryana (Kabupaten Pacitan) dengan total angkatan 130 kg.
2. Kelas 59 kg putri, Amel Candra Novitasari (Kabupaten Pacitan) dengan total angkatan 168 kg.
3. Kelas 64 kg putri, Erva Septiana (Kota Kediri) dengan total angkatan 163 kg.
4. Kelas 71 kg putri, Agsti Restu Utami (Kabupaten Bojonegoro) total angkatan 154 kg.
5. Kelas 71+ kg putri, Denia Ramadani (Kota Kediri) total clean & jerk 100 kg.
6. Kelas 55 kg putra, M.Humam Zaky Azis (Kota Malang) dengan total 220 kg.
7. Kelas 67 kg putra, Triya Maulana (Kota Madiun) angkatan snatch 110 kg
8. Kelas 67 kg putra, Moh. Dimas Safi’i (Kabupaten Pamekasan) angkatan clean & jerk 132 kg.
9. Kelas 73 kg putra, Ardaraya (Kota Kediri) total angkatan 285 kg.
10. Kelas 81 kg putra, Ardian Nur Cahyo (Kota Kediri total angkatan 242 kg.
11. Kelas 81+ kg putra, Alan May Saputra (Kota Malang) total angkatan 286 kg.

(ags/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *