Makassar – News PATROLI.COM –
Pelanggaran lalu lintas saban hari tetjadi di kota kota besar seperti Makassar dan daerah lainnya dan dari situlah terjadi kejahatan jalanan khususnya kota Makasar dalam beberapa bulan terakhir marak terjadi kejahatan begal di jalanan yang menyebabkan warga Makassar sebagai pengguna jalan merasa kurang aman saat bepergian.
Satuan Lalu Lintas Polrestabes Makassar menjaring Ratusan Roda Dua dan Roda Empat di Lapangan Mako Polrestabes Makassar Razia di Beberapa Wilayah di Kota Makassar, Minggu (5/3/2023).
Satlantas Polrestabes Makassar menjaring Sebanyak 337 unit Kendaraan yang melakukan pelanggaran Jumlah R2 329 unit R4 8 unit di lanjutkan dengan Sabhara Penikam menjaring 240 unit baik R2 maupun R4, Rappocini 5 unit, Tamalate 3 unit, Tamalanrea 1 unit dan manggala 1 unit.
Kasat lantas Polrestabes Makassar AKBP Zulanda menyebutnya Total keseluruhan kendaraan R2 dan R4 yang di amankan sebanyak 587 unit.