Wonogiri – News PATROLI.COM –
Bupati Wonogiri, Setyo Sukarno melantik tujuh anggota Dewan Pendidikan periode 2025-2030 dibarengkan dengan 134 guru yang diberi tambahan tugas sebagai Kepala Sekolah di Aula Gedung B Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Wonogiri, Rabu, 31 Desember 2025.
Mereka adalah Drs Mulyatno, MPd, Gino, SPd, SIP, MPd, Drs Tarmo, MPd, Dra Lulis Ambarwati, MPd, Trianto Hery Suryono, SS dan Siti Yuliani, SPd, MSi, Ruslina Dwi Wahyuni, MAP, CPM.
Pelantikan dihadiri para undangan dari unsur pendidikan, pemerintah daerah, serta tokoh masyarakat. Pada kesempatan tersebut, para anggota Dewan Pendidikan diminta siap berkolaborasi dalam memperkuat mutu layanan pendidikan di Kabupaten Wonogiri.
Bupati Setyo menyampaikan pembentukan Dewan Pendidikan periode 2025-2030 sebagai lembaga yang menjadi penghubung dari masyarakat kepada pemerintah dalam upaya memajukan pendidikan di Wonogiri.
“Dewan Pendidikan sudah lama vakum. Untuk itu sekarang dilantik maka, sangat diharapkan Dewan Pendidikan mencermati secara menyeluruh dan memiliki analisa visi ke depan. Akhirnya setiap hasil pengamatan, hasil analisa jadi aspirasi dari berbagai pihak sebagai bahan pertimbangan dan rekomendasi kepada pemerintah daerah guna meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dunia penddidikan Kabupaten Wonogiri,” ucap Bupati.
Menurut Bupati, sebagai mitra pemerintah, Dewan Pendidikan Wonogiri diharapkan hadir untuk mendorong terciptanya tata kelola pendidikan yang baik, mencerminkan pemerintahan yang baik dan pelayanan masyarakat terbaik di bidang pendidikan dan pada akhirnya setiap capaian di dunia pendidikan akan menjadi sumbangan besar yang melahirkan SDM unggul dan berkontribusi pada pembangunan nasional yaitu terwujudnya generasi emas 2045.
“Alhamdulillah lambat laun IPM Wonogri mulai naik, kondisi ini tidak terlepas dari sektor bidang Pendidikan,” kata Bupati.
Dengan dilantiknya anggota baru, diharapkan Dewan Pendidikan Kabupaten Wonogiri dapat semakin aktif dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan dan menjawab berbagai tantangan pendidikan di era digital dan masyarakat modern saat ini.
Ketua Dewan Pendidikan Wonogiri, Mulyatno seusai pelantikan mengajak anggota rapat internal merumuskan langkah-langkah koordinasi di awal tugasnya agar terjalin sinergitas dengan semua pemangku di Wonogiri. (*)










