Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Kapolsek Krembung Gelar Safari Ramadhan, Pererat Silaturahmi dan Jaga Kamtibmas

Agus Sutopo
Kapolsek Krembung Gelar Safari Ramadhan Pererat Silaturahmi Dan Jaga Kamtibmas E1741306679743
banner 120x600
banner 336x280

Sidoarjo – News PATROLI.COM –

Kapolsek Krembung, AKP Nanang Mulyono, bersama jajarannya menggelar kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Huda pada Kamis (6/3/2025). Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian serta kedekatan Polri dengan masyarakat, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek beserta anggota bertatap muka langsung dengan tokoh agama dan masyarakat setempat. Momen ini dimanfaatkan untuk mempererat silaturahmi serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, guna memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga selama Ramadhan.

Selain itu, kegiatan juga diisi dengan buka puasa bersama serta pemberian santunan kepada anak yatim piatu sebagai bentuk kepedulian sosial. AKP Nanang Mulyono menegaskan bahwa kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan bagian dari pendekatan humanis Polri kepada masyarakat.

Baca juga : Pasca Banjir Luapan Sungai Wiroko, Polsek Nguntotonadi Lakukan Kerja Bakti Pembersihan Sisa Lumpur di Jalan

“Kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir tidak hanya dalam tugas penegakan hukum, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang dapat mempererat hubungan dengan warga,” ujar AKP Nanang Mulyono.

Masyarakat yang hadir menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar kegiatan serupa terus dilakukan. Diharapkan, sinergi antara kepolisian dan masyarakat semakin kuat, sehingga suasana yang aman dan kondusif dapat terus terwujud, khususnya selama bulan Ramadhan. (Gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *