Buleleng – News PATROLI.COM –
Gubernur Bali, I Wayan Koster didampingi Wakil Gubernur Bali, Cok Ace melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Buleleng dalam rangka menyerahkan bantuan keuangan khusus (BKK) dan hibah kepada pemerintah dan masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja, Minggu, (29/1).
Dalam kesempatan itu, Gubernur Koster menegaskan bahwasannya penyerahan BKK dan hibah kepada Pemerintah Kabupaten Buleleng, Pemerintah Desa, desa adat dan subak merupakan bentuk perhatian Pemerintah Provinsi Bali dalam mewujudkan pemerataan pembangunan sesuai dengan program kerja Gubernur Bali Nangun Sat Kerthi Loka Bali menuju Bali Era Baru. Tercatat dalam penyerahan bantuan itu mencapai anggaran sebesar 116,14 Miliar rupiah.
Dari sekian jenis bantuan yang disalurkan, untuk pertama kalinya Pemerintah Provinsi Bali dibawah pimpinan Gubernur Koster memberikan BKK kepada Pemerintah Desa se-Kabupaten Buleleng untuk tambahan penghasilan Perbekel dan perangkat desa. “Baru pertama kali ada Gubernur yang memberikan insentif kepada Perbekel dan perangkat desanya. Ini sebagai bentuk perhatian khusus dan apresiasi kepada Pemerintah Desa yang berkinerja baik mengelola desa. Sekarang cukup tingkatkan kinerja, kalau nanti semakin baik, Saya naikan lagi. Astungkara,” ujar Gubernur Koster.
Ditambahkan, dalam waktu dekat ini pembangunan Tower Turyapada KBS 6.0 Kerthi Bali akan segera rampung pengerjaannya. Direncanakan Agustus tahun ini akan diresmikan langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo. Gubernur Koster yang merupakan masyarakat asli Buleleng mengaku bangga sekaligus bahagia dengan pembangunan tower dimaksud. Nantinya tower itu akan mampu memberikan dampak yang luar biasa bagi Buleleng, selain fungsinya sebagai tower pendukung program tv digital dan akses internet Buleleng dengan topografi Nyegara Gunung. “Tower Turyapada ini sangat luar biasa, ini mampu bersaing dengan menara internasional lainnya seperti Menara Eifel di Paris itu. Saya sudah desain itu, dan menjadi satu satunya termegah di Indonesia,” ujar bangga Gubernur Koster.