Acara ini juga memberikan platform bagi UMKM untuk memamerkan produk-produk lokal mereka kepada pengunjung pasar bangkal, dengan demikian kampanye lingkungan ini tidak hanya mengedukasi tetapi juga memberikan manfaat langsung bagi ekonomi lokal.
“Kampanye ini juga menjadi momen generasi muda Sumenep untuk mengapresiasikan kreatifitas mereka dalam mendukung isu lingkungan melalui penampilan music dan pertujukan seni lainnya, mereka bisa turut berkontribusi dalam menyebarkan pesan penting tentang peduli terhadap lingkungan dan berkelanjutan” ,pungkasnya.
Dengan kesuksesan kampanya lingkungan ini, diharapakan dapat muncul lebih banyak inisiatif serupa di berbagai daerah di seluruh Sumenep, Sumenep tidak hanya akan menjadi kota bersih dan berseri, tetapi juga akan menjadi contoh bagi daerah lain dalam upaya mengatasi sampah yang ada dengan harapan melestarikan lingkungan yang bersih dan sehat serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
Kampanye lingkungan itu, yang di pimpin langsung oleh bupati Achmad Fauzi Wongsojudo langkah yang patut kita apresiasi untuk menuju masa depan yang lebih berkelanjutan dan berbudaya bagi Sumenep dan generasi mendatang nantinya. (Hendri)
Baca juga berita lainnya diGoogle News