banner 700x256

Optimalisasi Lahan Pekarangan Pangan Bergizi, Bhabinkamtibmas Sidoarjo Tinjau Kebun Pisang Warga

Optimalisasi Lahan Pekarangan Pangan Bergizi, Bhabinkamtibmas Sidoarjo Tinjau Kebun Pisang Warga
banner 120x600
banner 336x280

Sidoarjo – News PATROLI.COM –

Dalam upaya mendukung ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim, dan pemanfaatan lahan pekarangan secara maksimal, Bhabinkamtibmas Polsek Sidoarjo Kota, Bripka Irwandi, melakukan peninjauan ke kebun pisang milik warga di Kelurahan Pekauman, Kecamatan Sidoarjo Kota, Kabupaten Sidoarjo, Minggu (18/5/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan nasional Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) yang digalakkan di wilayah tersebut. Bripka Irwandi mengapresiasi semangat warga dalam memanfaatkan lahan kosong di pekarangan rumah untuk menanam pohon pisang, yang tidak hanya bernilai ekonomis tetapi juga mendukung ketersediaan pangan bergizi.

“Kami berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi inspirasi bagi warga lainnya agar turut memanfaatkan lahan pekarangannya. Selain bermanfaat secara ekonomi, ini juga sejalan dengan program ketahanan pangan yang dicanangkan dalam Asta Cita Presiden Prabowo Subianto,” ujar Bripka Irwandi di sela-sela kunjungannya.

Baca juga :  Warga Bangun Rumah, Babinsa Kodim Ponorogo Bantu Ngecat

Dengan adanya pemantauan Polisi Cinta Petani langsung ini, diharapkan masyarakat semakin termotivasi untuk terus mengembangkan kebun pekarangan mereka dan menjaga ketahanan pangan secara mandiri.(Gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *