Sumenep – News PATROLI.COM –
Sesuai taklik (Bismillah Melayani) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Sumekar, menghadapi musim kemarau berupaya tingkatkan jaringan dan Debet air untuk konsumen yang berada di kecamatan Saronggi dan kecamatan Kalianget yang harus di penuhi untuk pelanggan setia.
Hal itu, tak lain untuk peningkatan layanan pelanggan lama baik yang baru maupun calon pengguna untuk kedepannya, ungkap Direktur Febmi Noerdiansyah di ruang kerjanya Selasa, (29/07/2025).
“Peningkatan jaringan di dua kecamatan itu, kami mulai pertengahan tahun ini sampai tahun depan dan kami juga meminimalisir terjadinya kebocoran tentu kami juga menjaga tekanan Debet air dan juga kami menghimbau warga untuk tidak menggunakan air yang boros yang tidak diperlukan dan menggunakannya sesuai yang di butuhkan atau di perlukan,” tuturnya.
Sebagai perusahaan milik Pemerintah Daerah kabupaten Sumenep di distribusi air bersih tersebut, Febmi Noerdiansyah sudah banyak melakukan langkah-langkah peningkatan kinerja dan pelayanan kepada para pelanggan yang akan menghadapi musim kemarau dan kebocoran pipa air.
Mengenai hal kebocoran Febmi menjelaskan, hal itu wajar terjadi di mana saja, karna hal itu. di luar jangkauan penglihatan kita, jadi kalo ada keluhan atau laporan konsumen di sana kita langsung bergerak dan menangani apa yang menjadi penyebab kebocoran.
“Saya rasa di semua Perusahaan air bersih seperti PDAM sama, namun yang canggih mereka punya alat jadi langsung tau dimana setiap induk pipa sudah di ketahui oleh Debet tekanan air, ya semoga kita kedepannya suatu saat bisa memiliki alat itu juga,”jelasnya.
Selain itu, ia optimis untuk meningkatkan penyediaan air bersih untuk pembangunan daerah yang sulit di jangkau yang di sebabkan jarak yang jauh, tentu hal ini sudah menjadi rencana awal di program jauh jauh sebelumnya yang menjadi taklik (Bismillah Melayani).
Peningkatan jaringan di dua kecamatan itu, akan di mulai pertengahan tahun ini sampai tahun depan untuk memperluas jaringan dan memaksimalkan pelayanan pelanggan PDAM. (Hen)











