Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Pejabat Pemkab Gianyar Ikuti Bimtek dan Outbound Agar Tetap Solid Dalam Kondisi Apapun

Dedy Candra Widiyatmoko
Gambar WhatsApp 2023 07 05 Pukul 15.53.31
banner 120x600
banner 336x280

Gianyar – News PATROLI.COM –

Dalam rangka menciptakan dan menjaga kesolidan yang telah dibangun selama ini, pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Gianyar mengikuti BIMTEK dan outbound dengan tema “Peran Kepemimpinan dalam Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik”, selama empat hari, dari tanggal 4 hingga 7 Juli 2023.

Melalui outbound yang merupakan suatu kegiatan belajar dari pengalaman di alam terbuka melalui media permainan, semua peserta akan belajar memahami karakter antar individu dalam kondisi apapun.
Sedangkan untuk materi pembelajaran diisi oleh narasumber Wayan Sugiada Inspektur Daerah Provinsi Bali dan I Dewa Made Krishna Muku, Rektor Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia kali ini dilakukan sebagai evaluasi atas kinerja yang telah dicapai maupun yang belum tercapai selama ini.

Baca juga : Polda Bali Habis-habisan Berantas Peredaran Narkoba dan Judi Online

Kegiatan outbound dan bimtek diikuti para asisten sekda, kepala OPD hingga sekdis OPD dan para kabag, serta turut dihadiri Bupati Gianyar Made Mahayastra, Wabup Agung Mayun, Sekda Dewa Mudiarta, dan pejabat terkait lainnya.

Mereka melaksanakan berbagai permainan mulai dari team building, outbound indoor hingga pemberian motivasi dari para fasilitator.

Adapun kegiatan outbound ini terfokus pada game, yang menitikberatkan pada membangun kerja sama, komunikasi, konsentrasi, fokus dan ketangkasan.

Bupati Mahayastra mengatakan kegiatan outbound kali ini dilakukan untuk menjaga kekompakan dan kesolidan antar OPD yang selama ini telah terjalin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *