banner 700x256
Jember  

Pemerintah Desa Lojejer Menggelar Acara Program Gus’e Update, Mempermudah Nelayan Membuat Surat Ijin E-PAS

Pemerintah Desa Lojejer Menggelar Acara Program Gus'e Update, Mempermudah Nelayan Membuat Surat Ijin E-PAS
banner 120x600
banner 336x280

Jember-News PAROLI.COM –

Jum’at ( 12/09/2025 ) Pemerintah Desa Lojejer Kecamatan Wuluhan kabupaten Jember menggelar acara Program peduli Gus’e Update Untuk Membantu para nelayan dalam pembuatan Surat Ijin E-PAS,untuk pembelian BBM bersubsidi di SPBU dan SPBN, yang dilaksanakan di kantor desa Lojejer.

Yang hadir diacara tersebut diantaranya Kepala Desa Lojejer Muhammad Soleh SH.,MSi, perwakilan dari kementerian Kelautan dan perikanan yang diwakili Siti koriyah Umami, Muspika dan ketua HNSI Sikan KUB nelayan Sulaiman beserta para nelayan.

Dikesempatan tersebut kepala desa Lojejer menuturkan ” saya selaku kepala desa Lojeje akan memfasilitasi 41pemilik kapal kecil dan menengah untuk membantu mempermudah nelayan mendapatkan e PAS sehingga mempermudah dalam proses pembelian BBM bersubsidi.tentunya kami telah membenentuk satgas desa untuk kepengurusan surat izin kapal.karena kita tahu nelayan punya masalah hukum karena dianggap telah melakukan penyelewengan BBM bersubsidi karena kapalnya tidak mempunyai izin ” ujar Muhammad Soleh.

Baca juga :  Program Polantas Menyapa Kantor Samsat Bersama Patrang Jember Siap memberikan Pelayanan Prima, Cepat dan Transparan

Muhammad Soleh menambahkan ” Harapan nya kemiskinan di desa di Lojejer Kecamatan Wuluhan kabupaten Jember teratasi salah satu nya dipinggir pantai mereka saudara kita yang berprofesi sebagai nelayan ” tambahnya.

Salah satu Nelayan Lojejer yang bernama Mulyono dikesempatan itu juga mengungkapkan ” berharap kami sebagai nelayan di desa Lojejer berharap agar pemerintah mempermudah nelayan untuk pembelian BBM Bersubsidi jenis solar dan pertalite di desa Lojejer dengan adanya tempat pengisian atau Pom SPBN ” ucapnya. ( * )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *