Magetan – News PATROLI.COM –
Pemkab. Magetan menggelar pencanangan sub pekan imunisasi Nasional polio putaran satu, di Kelurahan Selosari. Senin (15/1/2024).
Kadinkes Magetan menyebut, pekan Imunisasi Nasional (PIN) serentak digelar di seluruh wilayah Jawa Timur.
“Pemerintah rutin mengadakan imunisasi, namun kita tambahkan imunisasi polio guna mencegah kasus polio khusunya di Magetan,” ujarnya.
Sementara itu, Pj. Bupati Magetan Hergunadi mengatakan, polio tidak bisa diobati namun bisa dicegah.
“Polio dapat menular melalui berbagai media salah satunya air, sehingga diharapkan kepada seluruh orang tua selain kita cegah dengan cara imunisasi juga harus menerapkan pola hidup sehat. Mari bersama-sama kita mensukseskan PIN agar balita di Magetan 100 persen mendapatkan imunisasi polio,” ajaknya.
Hadir pada acara tersebut, Pj. Bupati Magetan, Ketua TP PKK Magetan, Kepala OPD terkait, Fokopimca Magetan, serta masyarakat Kelurahan Selosari. (Marsudi)