Ponorogo – News PATROLI.COM –
Dalam rangka membangun sinergi antar lembaga terkait, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu Ds bersama Pemerintah Kabupaten Ponorogo, menggelar sarasehan bertema “Jambore Mandor Alas.” Sabtu (11/2/2023).
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendukung pembangunan di wilayah Kabupaten Ponorogo, guna menyediakan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar hutan.
Kegiatan Sarasehan ini dilaksanakan di wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Setonggo, Bagian Kesatuan Pemangkluan Hutan (BKPH) Pulung KPH Madiun, Dukuh Kebon Desa Pulung, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo.
Adminitratur Perhutani KPH Lawu Ds, Loesy Triana beserta jajarannya selain menyampaikan terimakasih, ia pun mengatakan bahwa, sinergi dan kerjasama dalam pembangunan melalui hutan lestari untuk meningkatkan manfaat hutan baik ekosistem maupun kesejahteraan masyarakat sekitar hutan yang akan terus pihaknya canangkan.
“Perhutani selama ini telah berkontribusi demi kemajuan pembangunan di Kabupaten Ponorogo, melalui Program Kemiteraan kehutanan dengan masyarakat, yang direalisasikan melalui kegiatan pertanian secara tumpangsari, pada lahan kawasan hutan yang dikelola Perhutani,” katanya.
Loesy berharap dalam pengelolaan hutan di wilayah Ponorogo dalam perkembangan dan dinamika sosialnya, yang sangat cepat dan dinamis.