Sidoarjo – News PATROLI.COM –
Untuk menjaga wilaya Sidoarjo Aman, tertip dan kondusif, Polresta Sidoarjo selalu gelar Minggu Kasih disetiap Gereja diwilaya hukumnya. Minggu kasih kali ini di Gereja Pantekosta Perhimpunan Injil Baptis Indonesia di Desa Sepande Sidoarjo, Minggu, (8/10/2023).
Program Minggu Kasih tersebut dilakukan setiap satu Minggu sekali diwilaya Kabupaten Sidoarjo.
Seperti biasanya, Minggu Kasih Polisi selalu mengajak masyarakat, khususnya umat Kristiani untuk ngobrol seputar kamtibmas. Dengan menyerap aspirasi secara langsung, harapannya bila terdapat problem kamtibmas sekecil apapun persoalannya dapat segera ditindaklanjuti oleh pihak bersangkutan. Termasuk halnya di lingkup Polresta Sidoarjo maupun polsek jajaran.
Kapolresta Sidoarjo Kombes pol. Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan, Hari ini Kita mengadakan Bakti Sosial di Gereja Pantekosta Perhimpunan Injil Baptis Indonesia di Sepande mendapatkan animo yang luar biasa dari masyarakat,dan kita di dukung forkopimka Candi” jelasnya.
Jelang Pemilu 2024 bila ada perbedaan pandangan maupun keyakinan merupakan hal yang wajar. Jangan dijadikan polemik berkepanjangan. Mari kuatkan toleransi dan kerukunan agar wilayah kita senantiasa aman, kondusif serta damai,” pesannya.
Selain memberikan wadah bagi masyarakat untuk berdialog dengan pihak berwenang, Polresta Sidoarjo juga menyediakan layanan-layanan kepolisian di gereja pada kesempatan Minggu Kasih” pungkasnya.(Ags/MW)