Sidoarjo – News PATROLI.COM –
Upaya mendukung program Ketahanan Pangan Bergizi yang digagas Polresta Sidoarjo Polda Jatim, dalam mewujudka Asta Cita Presiden RI, Bhabinkamtibmas Desa Kemantren, Aiptu Edy Siswanto, melaksanakan giat pengecekan lahan pekarangan milik warga yang dimanfaatkan sebagai peternakan kambing, Selasa pagi (24/6/2025), di Desa Kemantren, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, guna mewujudkan swasembada pangan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah konkret kepolisian dalam mendorong swasembada pangan di tingkat desa. Lahan yang dimanfaatkan sebagai Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) milik warga bernama Hariadi tersebut diharapkan menjadi contoh ketahanan pangan berbasis peternakan yang bernutrisi dan berkelanjutan.
Dalam kunjungan tersebut, Aiptu Edy bersama warga setempat melakukan pendataan serta mendalami berbagai kendala di lapangan. Hasil diskusi menunjukkan perlunya sinergi antara masyarakat dan pemerintah dalam pengelolaan lahan produktif, khususnya di sektor peternakan kambing. Langkah ini juga menunjukkan peran aktif Polri sebagai penggerak dan motivator masyarakat dalam mewujudkan desa yang tangguh secara pangan.
“Kami hadir bukan hanya menjaga kamtibmas, tapi juga memberi solusi nyata bagi kesejahteraan warga. Ini bentuk nyata Polri cinta petani, cinta masyarakat,” ujar Aiptu Edy di sela-sela kegiatan.
Dari hasil pantauan, lahan pekarangan milik Hariadi dinilai memiliki potensi besar untuk dikembangkan menjadi peternakan kambing berskala rumahan namun produktif, yang dapat menjadi penopang kebutuhan pangan bergizi masyarakat sekitar.
Dengan keterlibatan aktif Bhabinkamtibmas dan partisipasi warga, diharapkan program ketahanan pangan desa Kemantren dapat menjadi role model di wilayah Kecamatan Tulangan bahkan lebih luas lagi. (Gus)
















