Jember -News PATROLI.COM –
Dimulai pada pukul 19.00 wib hingga pukul 22.00 wib tanggal 11/09/2024 bertempat pendopo kecamatan Wuluhan kabupaten Jember Jawa Timur Panitia Pemilihan Kecamatan ( PPK ) Wuluhan gelar rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan ( DPSHP ) yang langsung rapat dipimpin oleh ketua PPK Wuluhan Aris Tyonata beserta ke empat Divisi PPK Wuluhan diantaranya
Dian yurida Bahtiyar selaku divisi SDM sosdiklih parmas,Dwi Widianto selaku divisi teknis,Muslim Fatoni selaku divisi Hukum dan Aris Dermawan selaku divisi Data.
Nampak hadir pada acara rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan,tersebut seluruh Panitia Pemungutan Suara tujuh desa yang ada wilayah kecamatan Wuluhan kabupaten Jember Jawa Timur,Kapolsek Wuluhan Iptu. Handoko D. S, M. H, S. H,Camat Wuluhan Andri Purnomo,Anggota Koramil 0824 kecamatan Wuluhan,Abdul Karim dan dua Anggota Panwascam Wuluhan
“Pada malam ini kami PPK Wuluhan mengadakan tahapan pilkada yaitu rapat pleno terbuka Daftar pemilih Sementara Hasil Perbaikan atau DPSHP pada tanggal sebelas September 2024 yang dihadiri oleh undangan yang memenuhi unsur pkpu oleh PPK yang diketuai Aris Tyonata dan ke empat para divisi PPK diantaranya Dwi Widianto, Muslim Fatoni,Aris Dermawan dan saya sendiri Dian yurida Bahtiyar” kata Dian yurida Bahtiyar via ponselnya kepada Jurnalis News Patroli
“Dan juga dihadiri oleh komisioner Panwascam yang diketuai oleh Abdul Karim beserta anggotanya dan Muspika Wuluhan yang terdiri dari bapak camat Wuluhan bapak Andri Purnomo, Kapolsek Wuluhan Iptu Handoko, Danramil Wuluhan yang malam ini diwakili anggotanya dan seluruh ketua dan anggota PPS se kecamatan Wuluhan,dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan ini menetapkan jumlah DPSHP atau jumlah pemilih sementara hasil perubahan di kecamatan Wuluhan yang terdiri dari beberapa pemilih”pungkasnya (Didik Purba)