Bojonegor, Newspatroli.com
Gumbregan merupakan salah satu ritual yang dilakukan setiap tahun oleh masyarakat Samin – Margomulyo Kabupaten Bojonegoro.
Upacara adat Gumbregan merupakan salah satu bentuk selamatan yang dilakukan masyarakat pemilik hewan piaraan seperti kambing, kerbau, sapi, dan kuda. Upacara selamatan ini dimaksudkan untuk menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kesejahteraan yang diberikan olehNya dalam wujud hewan-hewan piaraan yang berlimpah guna membantu dan memenuhi kebutuhan hidup manusia.