banner 700x256

Wakapolres Wonogiri Serahkan Hewan Qurban, untuk Menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 H.

banner 120x600
banner 336x280

Wonogiri – News PATROLI.COM –

Polres Wonogiri -Polda Jawa Tengah, Menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah, Wakapolres Wonogiri Komisaris Polisi Andi Mohammad Akbar Mekuo, S.H., S.IK, M.H. mewakili Kapolres Wonogiri yang baru menunaikan ibadah haji, pimpin penyerahkan hewan qurban dari Polres Wonogiri. Kamis (29/6/2023).

Wakapolres Wonogiri menyampaikan penyerahan hewan kurban ini, merupakan bentuk keikhlasan dan pengabdian dari seluruh personel Korps Bhayangkara kepada masyarakat bangsa dan negara, untuk mewujudkan Polri yang Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan (Presisi).
“Tentunya ini semua kita lakukan sebagai bentuk keimanan, ketulusan dan keikhlasan. Sebagaimana tema dan nilai-nilai pengorbanan serta keikhlasan, sehingga ini juga diharapkan bisa menjadi bentuk pengabdian personel, untuk mewujudkan Polri yang Presisi,”
“Alahmdulillah hari ini kita telah menyerahkan hewan kurban 4 ekor sapi dan 3 ekor kambing Qurban ke panitia masjid Al Mukmin Polres Wonogiri, semoga apa yang kami lakukan ini bermanfaat. Selain menyerahkan 4 ekor sapi dan 3 ekor kambing kita juga telah menyerahkan 18 kambing yang kita distribusikan kebeberapa masjid sekitar Polres Wonogiri,” pungkasnya.

Baca juga :  Momen Simpatik Petugas Warnai Pengamanan Humanis Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa di Depan Kantor Gubernur Jateng

Salah satu Pengurus Takmir Masjid Al Mukmin Polres Wonogiri, Setyo Wan Kamari mengucapkan terima kasih atas hewan kurban telah disalurkan kepada pihak masjid. “Apa yang kami terima akan kami serahkan kepada masyarakat di sekitar masjid Al Mukmin dan sekitar Polres Wonogiri” ucapnya.

(Kateman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *