Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Wujudkan Pelayanan Berkualitas, Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto Tingkatkan Kapasitas SDM

RIRIN FADILAH
Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati Saat Kegiatan Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia SDM Di Hotel Arayanna Trawas E1713493962618
Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati, saat kegiatan peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Hotel Arayanna Trawas
banner 120x600
banner 336x280

Mojokerto – News PATROLI.COM –

Guna membangun kebersamaan untuk mencapai sukses, sehat dan sejahtera serta mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas, Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto mengadakan kegiatan peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Hotel Arayanna Trawas, Kamis (18/4/2024).

Kegiatan ini dihadiri Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati, Asisten Administrasi Umum, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto, Direktur RSUD Prof. dr Soekandar, Direktur RSUD R.A. Basuni, seluruh pejabat struktural dan fungsional lingkup Dinas Kesehatan, serta Kepala Puskesmas se-Kabupaten Mojokerto.

pada kesempatan itu, Bupati Ikfina menyampaikan permohonan maaf dalam rangka momentum Idul Fitri 1445 H dan berharap agar segala ibadah di bulan Ramadhan dapat diterima oleh Allah SWT.

“Mumpung masih di bulan Syawal dan masih diawal. Maka izinkan saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Mojokerto mengucapkan minal aidzin wal faidzin, mudah mudahan Allah SWT berkenan menerima semua ibadah, kebaikan yang kita laksanakan dan kita jalankan bulan suci Ramadhan. Dan mudah mudahan, betul-betul Allah SWT memberikan ampunan kepada kita semuanya, sehingga di bulan Syawal ini kita kembali fitri dan mendapatkan kemenangan,” ucap Ikfina .

Baca juga : Dinas Perhubungan Lampung Utara Fasilitasi Pembentukan Koperasi Jasa Angkutan Umum "Kotabumi Makmur Sejahtera"

Ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila ada beberapa hal yang kurang berkenan atas segala perbuatan dan kebijakan yang beliau jalankan selama menjabat sebagai Bupati Mojokerto.

“Sekali lagi saya atas nama pribadi memohon mohon maaf apabila selama saya menjadi Bupati Mojokerto dari tahun 2021 ada hal hal dari saya yang kurang berkenan di hati bapak/ibu sekalian. Baik dari sikap, perkataan, perilaku serta kebijakan saya yang kurang berkenan bapak/ibu. saya mohon maaf sebesar-besarnya,” ungkapnya.

Setelah Bupati menyampaikan permohonan maaf dalam rangka momentum Idul Fitri. Pihaknya kemudian menjelaskan terkait tugas bidang kesehatan kedepan. Menurutnya tugas kesehatan akan semakin berat, terutama baru ini lagi marak penyakit demam berdarah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *