Situbondo, Newspatroli.com.
Petugas yang dipimpin langsung Kasatreskoba Polres Situbondo, AKP Sugiato, juga berhasil mengamankan barang bukti sebanyak 26 paket sabu, dengan berat total 100,88 gram, timbangan dan sejumlah barang bukti yang lain.
Bahkan, saat hendak ditangkap di rumahnya, Siswandi yang diketahui merupakan residivis kasus narkoba ini, sedang menimbang sabu yang dibagi menjadi 26 paket.
Untuk proses penyidikan lebih lanjut, Siswandi langsung digelandang ke Mapolres Situbondo, berikut sejumlah barang bukti. Di antaranya sebanyak 26 paket sabu seberat 100,88 gram, dan timbangan.
“Sabu seberat 100,88 gram itu diperoleh dari seseorang di Madura, dan saya menjualnya di Situbondo, dengan berbagai takaran, mulai dari satu gram hingga tiga gram,”ujar Siswandi, Kamis (2/6/2022).
Kasatreskoba Polres Situbondo, AKP Sugiarto mengatakan, terungkapnya Siswandi sebagai bandar narkoba jenis sabu itu, berdasarkan informasi warga dengan maraknya transaksi narkoba di wilayah Kecamatan Panarukan, Situbondo.
“Begitu mendapat informasi tersebut, kami langsung penyelidikan hingga akhirnya berhasil mengungkap dan menangkap Siswandi di rumahnya,” kata AKP Sugiarto.
Menurut dia, karena Siswandi terbukti menawarkan untuk dijual, menjadi perantara dan membeli, dia dijerat dengan pasal 114 ayat (2) tentang narkoba, dengan ancaman hukuman minimal 5 tahun. (Dedy)
Satreskoba Polres Situbondo Ciduk Bandar Narkoba

Rekomendasi untuk kamu

Ponorogo, News PATROLI.COM – Serka Umar Sujatiyo adalah anggota Koramil Tipe B 0802/05 Kauman, Kodim 0802/Ponorogo yang sehari – hari…

Wonogiri – News PATROLI.COM – Kapolres Wonogiri AKBP Wahyu Sulistyo, S.H., S.I.K., M.P.M. selaku Kepala Operasi Resor (Kaopsres) memimpin apel…

Sidoarjo – News PATROLI.COM – Mengawali tahun 2026, Polsek Taman Polresta Sidoarjo bersama Bhayangkari menggelar aksi sosial bertajuk Jumat Berkah…

Bali – News PATROLI.COM – Pertamina Patra Niaga pastikan penyaluran BBM bersubsidi di Provinsi Bali sesuai peruntukan sebagaimana ditetapkan pemerintah…

Semarang – News PATROLI.COM – Polda Jawa Tengah melaksanakan upacara kenaikan pangkat (UKP) periode 1 Januari 2026 yang diikuti oleh…




