Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo Kembali Meraih Opini WTP, Bikin Bangga Pemerintah Kabupaten Sumenep

Hendri Purnawan
Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo Kembali Terima WTP Bikin Bangga Pemerintah Kabupaten Sumenep 2
Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo Kembali Meraih Opini WTP, Bikin Bangga Pemerintah Kabupaten Sumenep
banner 120x600
banner 336x280

Sumenep – News PATROLI.COM –

Kerja nyata Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo, Untuk kedelapan kalinya secara berturut-turut kembali bikin bangga Sumenep yang berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024 dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI).

Penghargaan ini diserahkan langsung di Sidoarjo, pada Rabu, 17 April 2025.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo, yang menerima langsung laporan hasil pemeriksaan tersebut dari perwakilan BPK, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Sumenep, serta masyarakat yang terus mendukung tata kelola keuangan yang transparan dan akuntabel.

“Alhamdulillah, capaian WTP delapan kali berturut-turut ini bukan semata-mata soal angka. Ini adalah simbol dari kerja keras, integritas, dan komitmen kolektif seluruh elemen Pemkab Sumenep untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan bertanggung jawab,” ujar Bupati Fauzi usai menerima penghargaan.

Penghargaan prestisius ini seolah menjadi penegasan bahwa Kabupaten Sumenep bukan lagi sekadar wilayah di ujung timur Pulau Madura, tetapi kini menjadi barometer baru tata kelola keuangan daerah yang patut diteladani secara nasional.

Baca juga : Anggota DPRD Kota Mojokerto dr. Dhita Gelar Reses untuk Menyerap Aspirasi Konstituennya

Tidak hanya menjadi kebanggaan internal, prestasi ini juga menciptakan resonansi kuat di kalangan masyarakat.

Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo Kembali Terima WTP Bikin Bangga Pemerintah Kabupaten Sumenep
Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo Kembali Meraih Opini WTP, Bikin Bangga Pemerintah Kabupaten Sumenep

Berbagai elemen warga menyambut hangat penghargaan ini sebagai bukti nyata bahwa arah pembangunan Sumenep sedang berada di jalur yang benar.

“Kami ingin membuktikan bahwa daerah yang jauh dari pusat, yang dulu dianggap pinggiran, juga bisa tampil di panggung nasional. Dengan kerja cerdas dan integritas, Sumenep bisa jadi panutan,” ungkapnya.

Sumenep yang berada di ujung timur Pulau Garam saat ini tengah menjalani transformasi besar di berbagai sektor, dari digitalisasi layanan publik, tata kelola keuangan yang modern, hingga penguatan sektor pariwisata dan budaya.

Ke 8 kali pencapaian WTP yang berturut-turut ini menjadi fondasi kepercayaan publik yang akan terus dibangun oleh Pemkab Sumenep dalam melayani masyarakat secara lebih baik.

“Sumenep Hebat bukan hanya slogan. Ini gerakan bersama. Ini energi perubahan!” tutup Bupati Fauzi dengan penuh semangat. (Hen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *