Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Cegah Perundungan, Babinsa Kodim Bojonegoro Serentak Gelar Penguatan Bela Negara

Eko Wahyudi
Gambar WhatsApp 2023 11 13 Pukul 14.46.58 B7d04a6a E1699862456462
banner 120x600
banner 336x280

Bojonegoro – News PATROLI.COM –

Jajaran Babinsa Kodim 0813 Bojonegoro, pagi ini Senin, (13/11/2023), secara serentak menggelar kegiatan penguatan bela negara bagi generasi muda sejak dini khususnya dikalangan pelajar tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri di 8 (delapan) lokasi. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya mewujudkan generasi muda bangsa yang berkarakter baik, tangguh dan berjiwa patriotisme.

Dalam kegiatan yang berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro ini juga dilaksanakan sosialisasi dalam rangka upaya mencegah kasus perundungan atau bullying yang dewasa ini marak terjadi dikalangan pelajar, dengan harapan semua siswa dapat belajar dengan tenang dan nyaman.

Adapun kegiatan penguatan bela negara yang diikuti tak kurang dari 2000 pelajar ini bermaterikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang), pelatihan baris-berbaris dasar dan fun game (ketangkasan) berbasis kelompok ini diberikan kepada siswa SMPN 1 Bojonegoro, SMPN 1 Balen, SMPN 1 Baureno, SMPN 1 Kasiman, SMPN 1 Gayam, SMPN 1 Margomulyo, SMPN 1 Ngraho dan SMPN 1 Bubulan.

Baca juga : Kapolres Wonogiri dan Dandim Patroli Bersama Wujud Sinergitas serta Soliditas TNI POLRI

Selaku pemateri Wasbang dalam kegiatan itu, Bati Puanter Staf Teritorial Kodim 0813 Bojonegoro, Serma Agustanul Anwar, berpesan kepada para siswa untuk berperilaku sopan, selalu peduli sesama teman, saling menghargai perbedaan, menjunjung tinggi disiplin, dan mematuhi aturan-aturan sekolah. Selain itu, Ia juga menekankan akan pentingnya tidak terlibat dalam tindakan perundungan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *